loading...
loading...

Green Tea Molten Cake

Resep dan Cara Membuat Lava Cake Green Tea — Di balik munculnya inovasi di bidang kuliner belakangan ini, rasanya semua makanan yang berbau “green tea” pasti laku dan mungkin bisa ngehits. Ya, bagi orang yang doyan makan maka tak asing lagi dengan green tea yang menjadi toping makanan atau bahkan dijadikan sebagai bahan baku makanan yang lezat. Green tea atau teh hijau sendiri adalah nama teh yang dibuat dari daun tanaman teh (camellia sinensis) yang dipetik dan mengalami proses pemanasan untuk mencegah oksidasi, atau bisa juga berarti minuman yang dihasilkan dari menyeduh daun teh tersebut.
Green Tea Molten Cake
Green Tea Molten Cake

Bagi temen-temen sekalian khususnya penggemar kuliner green tea (matcha) mungkin akan selalu penasaran jika melihat aneka olahan makanan berbahan green tea ini, mulai dari cake, pudding, es dan kali ini molten cake aka lava cake. Dulu kami pernah bagikan resep membuat lava cake versi coklat, dan pada kesempatan kali ini kami akan bagikan resep membuat lava cake versi green tea-nya. Makanan dan minuman berbahan green tea ini tidak selalu identik dengan harga yang mahal kok. Kamu saja bisa membuatnya sendiri di rumah dengan mudah dan enak.
Cara pembuatan cake ini agak berbeda dengan resep lava cake yang dulu kami bagikan, untuk lava cake green tea ini terdapat langkah membekukan adonan di kulkas selama satu jam sebelum dipanggang. Jadi, misalnya temen-temen membuat adonan cake yang cukup banyak dan kebetulan tersisa dan ingin di hidangkan di hari berikutnya, sebagian adonan bisa tetap di freezer sampai saat ingin disajikan lagi, setelah itu baru dipanggang. Disarankan untuk menggunakan bahan-bahan dengan kwalitas yang bagus untuk mendapatkan hasil cake yang enak, pilih white chocolate kwalitas baik dan juga bubuk greentea yang baik karena kwalitas bubuk greentea sangat menentukan rasa dan warna dari cakenya. Bagi temen-temen yang penasaran dan ingin mencoba berkreasi membuat molten lava cake green tea ini, yuk simak resepnya di bawah ini:

Baca juga :

Spesial Resep Membuat Kering Kentang
Resep Chunky Brownies Kukus Lezat
Resep Sticky Chocolate Drop Cake Lezat
Resep Chocolate Brownies Cookies
Resep Crepes Strawberry Cokelat Lezat

Resep Green Tea (Matcha) Molten Lava Cake

Bahan-Bahan yang diperlukan:
  • 100 gram white chocolate kwalitas baik
  • 3 sdm mentega
  • 6 sdm gula bubuk
  • 2 telur utuh
  • 1 putih telur
  • 4 sdm terigu serbaguna
  • 1-2 sdm matcha bubuk (bubuk green tea), pilih kwalitas yang bagus
  • sejumput garam (skip garam ini, jika temen-temen memakai salted butter)

Cara Praktis Membuat Lava Cake Green Tea yang Enak:

  1. Lelehkan white chocolate dengan sistem double boiler atau di tim, sisihkan, jika temen-temen sekalian yang kebetulan belum mengerti cara melelehkan coklat yang baik, silahkan klik link ini: cara melelehkan coklat
  2. Kocok mentega, gula bubuk dan telur hingga rata
  3. Masukkan coklat putih yang sudah di lelehkan beserta bahan lainnya, aduk sampai tercampur rata.
  4. Olesi ramekin atau loyang kecil yang akan digunakan dengan margarin dan terigu
  5. Tuang adonan kedalam ramekin (loyang) yg sudah di siapkan
  6. Bekukan dalam freezer kurang lebih selama 1 jam
  7. Panaskan oven dengan suhu 200 derajat celcius kemudian panggang adonan selama 10 sampai 15 menit.
  8. Angkat dan keluarkan dari loyang, taburi gula bubuk dan siap disajikan.
Video membuat lava cake green tea ala Heytheresia:
Nah, demikianlah itu tadi resep dan cara membuat green tea molten cake yang dapat kami bagikan pada kesempatan kali ini, semoga bermanfaat dan menginspirasi temen-temen sekalian yang kebetulan ingin berkreasi membuat hidangan cake yang enak dan lagi ngehits ini, ingat yaa, supaya hasil cake nya dapat sesuai dengan yang di inginkan, maka gunakan bahan-bahan dengan kwalitas yang baik, dan tetap kreatif dan cermat dalam mengolah resepnya, jangan lupa panaskan oven terlebih dahulu sebelum memanggang adonan. Oke, sekian dulu dari kami, selamat berkreasi, semoga berhasil 
loading...

0 komentar:

loading...